Resep Tumpeng MiniResep Tumpeng Mini

 Resep Tumpeng Mini

Resep Tumpeng Mini –  Menurut adat Jawa, penggunaan nasi kuning yang dibentuk menjadi tumpeng untuk perayaan syukuran atau selamatan mempunyai filosofi tersendiri. Warna kuning nasinya menggambarkan kekayaan, keberlimpahan, dan rezeki, sedangkan tumpengnya yang berbentuk lancip mempunyai filosofi yang berkaitan dengan moral yang luhur dan hubungan manusia dengan Tuhannya.

Nasi tumpeng merupakan salah satu makanan andalan yang disajikan pada hari-hari perayaan spesial, khususnya saat acara ulang tahun. Makanan tradisional nusantara ini tidak hanya identik sebagai sajian ulang tahun seseorang saja. Nasi tumpeng biasanya juga dihidangkan saat perayaan HUT RI setiap tanggal 17 Agustus. Tidak perlu repot-repot membeli nasi tumpeng karena makanan spesial hari kemerdekaan ini cukup mudah untuk dibuat. Mari ikuti resep yang paling sederhana, yaitu resep nasi tumpeng mini berikut ini : 

Bahan Resep Nasi Tumpeng Mini

  • Bahan Nasi Kuning
  • 500 gram beras dicuci bersih
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai
  • 1 sendok teh kunyit bubuk
  • 1 sendok teh kaldu bubuk ayam
  • 1 sendok makan air jeruk nipis
  • 250 ml air
  • 150 ml santan kental
  • 250 ml susu cair rendah lemak atau sesuai selera
  • Bahan Ayam Goreng
  • 1 ekor ayam dipotong menjadi 12 bagian
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai dimemarkan
  • 2 sendok teh kaldu ayam bubuk
  • 500 ml air

Bumbu Halus untuk Ayam Ungkep

  • 10 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri disangrai
  • 3 cm lengkuas
  • 2 cm kunyit
  • 2 sendok teh ketumbar
  • 1 cm jahe
  • 1 sendok teh merica putih bubuk
  • 1/3 sendok teh jintan bubuk

Bahan Pelengkap

  • Tempe orek
  • Perkedel kentang
  • Telur dadar
  • Irisan timun

Alat Masak Resep Nasi Tumpeng Mini

  • Rice cooker
  • Wajan
  • Saringan
  • Cetakan kerucut untuk nasi tumpeng
  • Piring saji

Baca Juga : 5 Resep Nasi Kebuli Timur Tengah

Cara Membuat Nasi Tumpeng

  • Masukkan beras yang sudah dicuci bersih ke dalam rice cooker. Masukkan daun salam, serai, kunyit, air, jeruk nipis, susu rendah lemak, santan, air, dan kaldu ayam bubuk. Masak nasi sampai matang.
  • Untuk membuat ayam goreng, tumis bumbu halus untuk ungkep ayam terlebih dahulu. Tumis bersama daun salam dan serai sampai halus. Masukkan potongan ayam. Masak ayam sampai berubah warna.
  • Tuangkan air. Masak kembali dengan api sedang sampai ayam matang dan air menyusut ¾ bagian. Angkat ayam ungkep.
  • Goreng ayam sampai matang dan berwarna kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
  • Kemudian siapkan bahan-bahan pelengkap. Kocok lepas telur dan goreng telur dadar sampai matang. Lipat telur dan iris-iris memanjang.
  • Cetak nasi kuning yang sudah matang dengan cetakan kerucut mini untuk nasi tumpeng. Letakkan nasi tumpeng di bagian tengah piring.
  • Kemudian letakkan ayam goreng, perkedel, kering tempe, dan irisan timun di bagian pinggir mengelilingi nasi tumpeng.

 

Selamat mencoba resep tumpeng mini sederhana ini! Nah, untuk Anda yang cukup sibuk dan tidak punya waktu untuk memasak namun, ingin segera merasakan kenikmatan nasi tumpeng mini langsung cek di tumpeng mini. Dijamin enak banget deh.

 https://nasikotaktasneem.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Masjid Quba dan Keistimewaanya

Rumah Sidoarjo Terbaik

Hukum sedekah Uang Riba